Jogja Bay Adventure Pirates Waterpark merupakan waterpark terbesar di Yogyakarta. Letak waterpark ini berada Jl. Utara Stadion, Maguwoharjo, Kec. Depok, Kabupaten Sleman. Untuk menuju lokasi ini membutuhkan 30 menit dari pusat Kota Yogyakarta. Jogja Bay merupakan waterpark termegah dan tercanggih di Yogyakarta. Luas waterpark ini kurang lebih 11 hektare yang terdiri atas area bermain dan area pertunjukan dengan luas 7 hektare dan area parkir seluas 2,7 hektare
Htm untuk masuk ke Jogja Bay adalah Tiket Dewasa Weekend Rp. 100.000, Tiket Dewasa Weekdays Rp.90.000, Tiket Anak weekend 75.000, Tiket Anak weekdays 60.000. harga tersebut sudah dengan fasilitas sewa ban dan pelampung. Jogja Bay juga menyediakan loker penitipan barang dengan membayar Rp.30.000.
Pengunjung dapat menikmati sepuasnya wahana yang ada di Jogja Bay. Mulai dari wahana yang mainstream hingga ekstrim. Berikut beberapa wahana air yang ada di Jogja Bay :
- Memo racer
- Berti adventure
- Volcano coaster
- Timo – timo rider
- Jolie raft river
- Brando boomerang
- Ziggy giant barrel
- Mimi family
- Hip playground
- South beach
- Donte wild river
- Kula playpool
- Harbour theatre
- Grand hall
Dan juga berikut beberapa fasilitas yang di sediakan di Jogja Bay :
- Restoran dan Tempat belanja
- SPA
- VVIP Cabana
- Panggung, gazebo
- Mini pool bar
- Penyewaan loker
- Handuk
- Layanan foto
- Pirates ship
- Light house
- Musholla
- Kamar mandi
- Odong – odong
- Area parkir yang luas
- Merchandise
Setelah pengunjung puas menikmati wahana air, pengunjung juga dapat menyaksikan teater yang dipentaskan di area Harbour Teater Jogja Bay. Teater tersebut bertemakan dengan Bajak Laut, berbagai macam tokoh Pirates yang dimainkan oleh para pemain. durasi teater tersebut kurang lebih 1 jam. pengunjung juga dapat membeli merchandise ala Pirates yang dijual di merchandise store Jogja Bay.
PAKET WISATA BANTUL | Paket Wisata Jogja – Paket Wisata Bantul – Paket Wisata Sleman – Paket Wisata Gunung Kidul – Paket Wisata Kulonprogo. JOS Tour and Travel For Your Tour Solution. Untuk pemesanan KLIK DISINI! | Hubungi kami di 0888 0289 8802 | Email : Jogjaone1solution@gmail.com